bdadinfo.com

Asik! Warga Sumatera ke Luar Negeri Makin Dekat dan Hemat Lewat Jalan Tol ini, Rencana Cerdas Pemerintah - News

Gerbang Tol Pekanbaru di Provinsi Riau (Dok: Kementrian PUPR)

- Pemerintah daerah dan pemerintah pusat saat ini tengah bahu-membahu mendorong pembangunan sejumlah infrastruktur di Pulau Sumatera.

Salah satu pembangunan yang dikejar pengerjaannya adalah mega proyek Jalan Tol Trans Sumatera yang menyambungkan seluruh kota di Pulau Sumatera.

Salah satu ruas Jalan Tol Trans Sumatera tersebut akan membawa warga Sumatera satu langkah lebih dekat jika hendak bepergian ke luar negeri.

Baca Juga: Pilih Maju di Pemilu 2024, Cindy Monica Ingin Buktikan Perempuan Bisa Bangun Bangsa

Ke depannya, masyarakat Sumatera yang akan melancong ke negara tetangga memiliki lebih banyak opsi perjalanan.

Sehingga, tidak hanya menggunakan pesawat terbang dari bandara-bandara di tiap daerah di Sumatera.

Nantinya, warga Sumatera bisa menuju ke luar negeri seperti ke Malaysia dengan menggunakan jalan tol. Wah seriusan nih?

Baca Juga: Murah Meriah! Deretan Rumah Makan Nasi Kapau Termurah di Bintaro, Tak Pernah Sepi Pembeli Cuma Rp10 Ribuan

Benar sekali, dalam waktu dekat terdapat satu ruas jalan tol yang merupakan bagian dari ruas Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS.

Nantinya, jalan tol tersebut akan membawa warga Sumatera semakin dekat dengan ruas Jalan Tol Pekanbaru Dumai.

Ruas JTTS itu menghubungkan Ibu Kota Provinsi Riau, Pekanbaru dengan Kota Dumai yang berada di pesisir timur Provinsi Riau. 

Baca Juga: 6 Provinsi dengan Persentase Penduduk Beragama Islam Tertinggi di Indonesia, Sumbar Kalah Jauh Sama Daerah ini

Jalan Tol Pekanbaru Dumai ini oleh pemerintah direncanakan akan terintegrasi dengan Pelabuhan Internasional Dumai.

Menuju Pelabuhan Dumai pun cukup mudah terlebih jika ke depannya seluruh Jalan Tol Trans Sumatera sudah terkoneksi satu sama lain. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat