bdadinfo.com

3 Capres Diundang Jokowi Makan Siang di Istana Presiden, Anies Sampaikan Pesan Soal Netralitas Pilpres 2024 - News

3 capres diundang Presiden Jokowi makan siang di Istana Negara (Instagram @/aniesbaswedan)

 

- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang 3 Calon Presiden (Capres) 2024 untuk makan siang bersamanya.

Acara makan siang ini bertempat di Istana Negara, Jakarta, Senin, 30 Oktober 2023.

Dalam acara makan siang bersama Presiden Jokowi, ketiga Capres terlihat kompak mengenakan seragam batik.

Baca Juga: Jangan Salah Lagi, Berikut Perbedaan Magang, Freelance, dan Part Time, Fresh Graduate Wajib Tahu!

Usai makan siang bersama Presiden Jokowi, ketiga Capres menyempatkan untuk menemui awak media.

Capres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan menjelaskan pertemuan makan siang yang dilakukan hanya sekedar mendiskusikan hal-hal ringan.

“Tadi kita ngobrol santai, banyak hal yang di bahas dan di diskusikan tapi semuanya bersifat ringan tidak ada sesuatu yang berat,” kata anies dikutip dari akun Youtube Sekretariat Presiden.

Baca Juga: Bandara Kertajati Terbuka untuk Dunia: Mendukung Pariwisata dan Pertumbuhan Ekonomi Regional

Mantan Gubernur DKI itu mengaku menitipkan pesan kepada Presiden Jokowi soal netralitas aparat dalam penyelenggaraan pemilu 2024.

“Kami sampaikan kepada beliau bahwa kami sering bertemu dengan banyak orang-orang yang sayang kepada Presiden. Mereka yang sayang ini menitipkan pesan untuk bapak Presiden bisa menjaga netralitas dan menegaskan kepada seluruh aparat untuk menjaga netralitas di dalam pilpres,” ujarnya.

Menurut Anies, Presiden Jokowi merespon positif pesan yang disampaikannya saat itu.

Baca Juga: Riau Proyek Baru Terus, Warga Minta Ganti Rugi Sepadan untuk Proyek Jalan Bypass Tol yang Gilas 5 Kelurahan

Presiden Jokowi menyampaikan komitmennya untuk menjaga netralitas. Presiden Jokowi juga mengumpulkan aparatur Negara untuk memastikan netralitas dalam penyelenggaraan pemilu 2024.

“Beliau sampaikan, memang mengumpulkan pejabat Gubernur, Bupati, bahkan juga akan mengumpulkan TNI dan Polri,” tuturnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat