bdadinfo.com

Pasangan Capres dan Cawapres Mana yang akan Paling Banyak Dipilih Kalangan Milenial dan Gen Z? Berikut Hasil Surveinya - News

Ilustrasi Kalangan Milenial dan Gen Z (Pexels/fauxels)

- Pemilu 2024 tahun depan menjadi ajang bagi anak muda dalam menentukan pilihannya yang menentukan arah bangsa dalam 5 tahun kedepan, termasuk dalam memilih Capres dan Cawapres.

Hal ini didasarkan dari data KPU, bahwa anak muda terutama kalangan Milenial dan Generasi Z atau Gen Z miliki suara mayoritas gabungan yang mencapai 56,45% dari Daftar Pemilih Tetap untuk memilih caleg, serta capres dan cawapres.

Lantas, bagaimanakah arah pemilih anak muda dalam hal ini adalah kalangan milenial dan generasi Z dalam memilih Capres dan Cawapres?

Baca Juga: Answer Questions Based on Text 'A School Parade' in Monita's Blog, Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 8 Halaman 50 Kurikulum Merdeka

Populi Center merilis survei mengenai akseptabilitasi Capres dan Cawapres di kalangan anak muda.

Survei ini meilibatkan 1200 responden dari seluruh 38 provinsi yang ada di seluruh Indonesia.

Sampel terhadap para responden tersebut diambil menggunakan metode acak bertingkat atau multistage random sampling.

Baca Juga: Tak Sampai Aceh, Rupanya ini Biang Kerok Jalan Tol Trans Sumatera hanya Tersambung Sampai Jambi

Pengambilan data ini dilakukan pada 29 Oktober-5 November 2023 dengan metode wawancara tatap muka menggunakan aplikasi Populi Center.

Tingkat kesalahan survei ini (margin of error) 2,83% dan tingkat kepercayaan mencapai 95%.

Hasilnya, sebanyak 45,9% responden atau mayoritas menjatuhkan pilihannya kepada pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming.

Baca Juga: JTTS Tak Lagi Jadi Proyek Strategis Nasional? Inilah Target Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera Sebenarnya

Peringkat kedua ditempati oleh pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Mereka mampu diterima kalangan anak muda dengan tingkat akseptabilitas mencapai 23.2%.

Sementara, pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandan punya tingkat akseptabilitas hanya 21,2%.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat