bdadinfo.com

Mega Proyek PSN Senilai Rp 1,14 Triliun di Bengkulu ini Tahu-tahu Konstruksinya Sudah Hampir 70 Persen: Bakal Rampung di Desember 2024 - News

Ilustrasi pembangunan SPAM Benteng KObema di Provinsi Bengkulu yang tengah dipercepat. Bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) ini ditargetkan rampung akhir tahun 2024. (Dok: Hutama Karya)

- Salah satu proyek pembangunan infrastruktur di Provinsi Bengkulu  terus menunjukkan progres positif.

Pembangunan yang diketahui merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) tersebut tengah digesa pengerjaannya oleh pihak pengembang.

Pengerjaannya sendiri tengah dipercepat dan ditargetkan dapat dituntaskan konstruksi fisiknya pada akhir tahun 2024 ini

Baca Juga: Jalan Tol di Sumatera Utara yang Sudah Beroperasi ini Bakal Punya Wajah Baru di Tahun 2024 ini: Siap Bikin Silau Tol di Pulau Jawa!

Adapun Proyek Strategis Nasional di Bengkulu yang dimaksud adalah pembangunan  Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Benteng Kobema.

Hutama Karya selaku pihak pengembang dari SPAM Benteng Kobema diketahui tengah melakukan percepatan pembangunan pada proyek di Provinsi Bengkulu ini.

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Adjib Al Hakim mengatakan, bahwa progres konstruksi dari SPAM Benteng Kobema sudah hampir 70 persen.

Baca Juga: Pembangunan Jalan Tol Padang-Sicincin Molor Lagi Tidak Jadi Rampung Bulan Juli 2024, Ternyata ini Masalahnya yang Bikin Gagal Beroperasi

Lebih detailnya, konstruksi SPAM Benteng Kobema ini sudah berjalan dan menunjukkan progres sebesar 68 persen dan ditargetkan selesai pada Desember tahun 2024.

Melansir dari Kementerian PUPR melalui BWWS Sumatera VIII Palembang, SPAM Benteng Kobema ini dibangun dari bendungan yang terdapat di Desa Susup.

SPAM Benteng Kobema ini nantinya akan berkapasitas 400 liter/detik untuk Kabupaten Bengkulu Tengah, Kota Bengkulu hingga Kabupaten Seluma. 

Baca Juga: Tol Sumatera Utara Semakin Nomor Satu, Dulu ke Daerah Lain Butuh 2 jam Sekarang Lewat Tol 19 Km ini Jadi Cuma 30 Menit

Selain itu, dilakukannya pembangunan Instalasi Pengolahan Air (IPA) dan juga dibangun pipa jaringan distribusi utama dengan panjang sekitar 27 km hingga ke Kota Bengkulu

Pembangunan IPA ini memiliki sasaran untuk sambungan rumah sebanyak 10.000 hingga 12.000 sambungan ke setiap rumah di wilayah sekitar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat