bdadinfo.com

Keren! Babinsa di Oki Sumsel Ringkus Perampok Kapal Bersenpi Seorang Diri - News

Serka Tri Ari Wibowo, Babinsa dari Koramil 402-11/Sungai Menang, Kodim 0402/Oki, Sumatera Selatan berhasil meringkus perampok kapal bersenpi (Instagram/Infokomando.Official)

- Aksi heroik kembali dilakukan anggota Babinsa. Kali ini, anggota Koramil 402-11/Sungai Menang, Kodim 0402/Oki, Sumatera Selatan, berhasil menggagalkan aksi perampokan di sebuah kapal, Jumat 7 April 2023.

Dikutip dari Instagram @infokomando.official, aksi heroik itu dikabarkan dilakukan oleh Serka Tri Ari Wibowo di kapal PT BMH yang sedang berlayar di perairan Desa Sungai Badak, Oki, Sumatera Selatan.

Dalam aksinya, anggota TNI itu dikabarkan menghadapi dua orang perompak yang dibekali senjata api rakitan.

Baca Juga: Bukittinggi Diguncang Gempa Bumi Hingga 3 Kali Dalam 1 Jam, BMKG Catat 9 Gempa Susulan

Saat kejadian itu terjadi, Derka Tri disebut tengah melakukan monitoring ke wilayah desa binaannya.

Ketika sedang menaiki sebuah kapal, Serka Tri melihat sebuah kapal kecil yang mencurigakan memepet kapal PT BMH yang akan menjadi target perompakan.

Mengetahui hal itu, Serka Tri langsung bergerak menuju kapan PT BMH yang telah disusupi kedua perampok itu.

Baca Juga: Gak Kapok, 3 Kali Masuk Penjara, Pria di Sijunjung Kembali Ditangkap Polisi Karena Curi Motor

Dihadapan Serka Tri, ternya kedua perampok itu berusaha merampas BBM yang diangkut kapal PT BMH dengan menidongkan senjata api (senpi) rakitan.

Dengan sigap, Serka Tri langsung berusaha menggagalkan aksi tersebut dan berhasil meringkus salah satu perampok.

Namun sayang, satu pelaku lainnya berhasil kabur dari Serka Tri dengan cara melompat dari kapal. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat