bdadinfo.com

Pemudik Jangan Balik Dulu! Simak Imbauan Jokowi Ini - News

Jokowi memberikan imbauan penundaan arus balik. (tangkapan layar/BPMI Setpres)

- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk menunda kepulangan dari mudik ke kampung halaman.

Penundaan tersebut dimaksudkan guna menghindari penumpukan kendaraan yang diprediksi akan terjadi pada puncak arus balik tanggal 24 dan 25 April 2023.

Presiden Jokowi mengajak masyarakat yang tidak memiliki kepentingan mendesak agar menunda kepulangannya untuk menghindari puncak arus balik yang diprediksi terjadi pada Senin, 24 April dan Selasa, 25 April 2023.

Baca Juga: Liga Inggris Leeds vs Leicester, Simak Prediksi Skor, Head to Head Hingga Line Up Pemain

“Untuk memecah penumpukan yang terjadi pada puncak arus balik di tanggal 24 dan 25 April 2023 secara bersamaan, pemerintah mengajak masyarakat yang tidak ada keperluan mendesak untuk menghindari puncak arus balik tersebut dengan cara menunda atau memundurkan jadwal kembali mudik setelah tanggal 26 April 2023,” kata Presiden dalam video yang diunggah pada kanal YouTube Sekretariat Kabinet.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Jokowi usai dirinya mendapat informasi dari Kementerian Perhubungan yang memprediksi sekitar 203 ribu kendaraan bergerak setiap harinya dari arah timur jalan tol Trans Jawa dan dari arah Bandung yang akan melewati tol Jakarta-Cikampek.

Jokowi mengatakan jumlah kendaraan yang melintas tersebut jauh lebih besar jika dibandingkan dengan jumlah kendaraan dalam periode normal ketika melewati jalur tersebut.

“Tentu ini merupakan jumlah yang sangat besar dibandingkan dari jumlah normalnya yaitu 53 ribu kendaraan,” jelasnya.

Baca Juga: Bupati Tanah Datar Buka Alek Nagari Selaju Sampan di Nagari Tigo Jangko

Mantan Wali Kota Solo Tersebut juga berujar, ketentuan penundaan kepulangan dari mudik tersebut juga berlaku bagi aparatur sipil negara (ASN), anggota TNI dan Polri, dan pegawai badan usaha milik negara (BUMN) maupun pegawai swasta.

Jokowi memungkasi dengan menyampaikan harapannya agar masyarakat selalu senantiasa berhati-hati saat kembali ke kota tujuan masing-masing.

“Bapak, ibu tetap hati-hati, patuhi semua aturan dan ikuti semua arahan petugas di lapangan,” pungkasnya.

Jokowi juga mengapresiasi berbagai pihak yang sudah bekerja untuk memberikan layanan terbaik ketika arus mudik Lebaran dan arus balik sehingga masyarakat dapat melaksanakan mudik tanpa kendala yang berarti serta merasa lancar dan nyaman.

“Alhamdulillah pemerintah dan seluruh pihak yang terlibat serta peran masyarakat kita dapat mengelola arus mudik dengan sebaik-baiknya sehingga puncak arus mudik sepanjang sejarah beberapa hari yang lalu dapat kita lalui dengan baik dan lancar,” tambahnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat