bdadinfo.com

Alasan Warga Jakarta Tetap Pilih Pakai Kendaraan Pribadi Meski Tiap Hari Macet - News

Ini alasan warga Jakarta tetap pilih pakai kendaraan pribadi meski setiap hari macet. (pexels.com)

- Kemacetan di Jakarta sudah bukan hal yang mengejutkan lagi sejak dulu. Silih berganti program dari setiap Gubernur DKI Jakarta masih belum menuntaskan secara total masalah kemacetan ini.

Padahal, pemerintah sudah mengupayakan perbaikan sarana transportasi umum agar warga Jakarta meninggalkan kendaraan pribadinya untuk kegiatan sehari-hari.

Meski banyak yang merasakan keuntungan dari sarana tersebut, namun masih banyak yang memilih untuk tidak beralih ke transportasi umum.

Baca Juga: Jalan Nasional Jambi Macet Parah Hingga 22 Jam, Satu Orang Meninggal Dunia

Tweet oleh akun @kozirama mempertanyakan alasan orang-orang masih juga menggunakan kendaraan pribadi di Jakarta. Pertanyaan itu ia tulis untuk membalas unggahan video @drhaltekehalte yang memperlihatkan kemacetan di sekitar Tosari.

Banyak sudut pandang yang ditulis oleh setiap warga Twitter untuk membalas pertanyaan @kozirama.

Menurut Asmara Wreksono (@miund), jika bersama driver pribadi, ia bisa sambil kerja menggunakan laptop atau ponsel dengan aman, tanpa harus khawatir pada pencopetan. Selain itu, terkadang ia perlu membawa baju atau sepatu ganti untuk menghadiri acara yang berbeda-beda setiap harinya tanpa bisa pulang terlebih dahulu.

Baca Juga: Presiden Jokowi Imbau Pelaku Industri Otomotif Tanah Air Fokus Ekspor: Supaya Tidak Macet

"Karena buat sebagian orang, mobil bukan cuma alat transportasi tapi juga storage berjalan yg mendukung kebutuhan," tulisnya.

Alasan lain ditulis oleh akun @katadochi yang mengatakan jika menggunakan kendaraan pribadi bisa memastikan estimasi waktu berkendara dibandingkan dengan transportasi umum.

"Karena di google maps/waze lebih terhitung waktunya pake kendaraan pribadi dibanding public transport, jd lbh bs planning perjalanan," tulis @katadochi.

Akun @febryfeb memberikan alasan berupa ongkos yang lebih hemat jika menggunakan kendaraan pribadi. Ia membagikan catatannya dalam menghitung pengeluaran saat menggunakan transportasi umum yang dibandingkan dengan saat menggunakan kendaraan pribadi miliknya.

"Aku coba compare yaa, ini tarif ojol rata-rata aja yg aku pakai, bisa kurang bisa lebih. Ternyata lebih murah naik mobil pribadi. Belum ditambah plus poinnya kenyamanan ya kalau pakai kendaraan pribadi," tulisnya.

Banyak warga Twitter yang mengeluhkan waktu perjalanan yang ditempuh saat menggunakan transportasi umum jauh lebih lama dibanding menggunakan kendaraan pribadi. Sementara banyak di antara mereka yang bekerja dengan mobilitas yang tinggi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat