bdadinfo.com

Asyik! Pemda Riau Pastikan Sambut Jalan Tol Baru di Bulan April 2024: Masyarakat Siap-siap Jajal Tol Mulus  - News

Ilustrasi jalan tol terbaru yang ada di Provinsi Riau. Pemerintah Daerah Riau optimis menyambut jalan tol baru di  bulan April 2024. (Instagram: pupr_bpjt)

- Pembangunan jalan tol di Provinsi Riau terus didorong oleh pihak terkait.

Awal tahun 2024, proses konstruksi jalan tol di Riau tidak mengendur sedikit pun dan terus berusaha menuntaskan pembangunannya hingga tuntas.

Salah satunya adalah proyek pembangunan jalan tol baru yang juga merupakan bagian dari mega proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

Baca Juga: Ditarget Rampung Juli 2024! Proyek Tol Padang-Sicincin Dikebut Mati-matian, HK Pastikan Konstruksinya Tidak Ngawur Asal Tuntas: Apa Benar?

Jalan tol tersebut memiliki panjang total lintasan 24 kilometer dan ditargetkan rampung pada bulan April 2024 ini.

Pemerintah Daerah Provinsi Riau optimis jika jalan tol ini dapat tuntas dan digunakan pada bulan April tahun 2024 ini.

Adapun jalan tol baru yang akan hadir di Provinsi Riau dalam waktu dekat ini adalah Jalan Tol Bangkinang Koto Kampar.

Baca Juga: Jalan Tol Padang-Sicincin Mantap Beroperasi di Bulan Juli 2024, Teknologi Super Canggih Didatangkan Kebut Pembangunan: Istimewanya Tol Sumatera Barat!

Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (PUPR PKPP) Riau M Arief Setiawan yakin jika Jalan Tol Bangkinang Koto Kampar ini tuntas pada bulan April.

Diketahui bahwa progres terkini Jalan Tol Bangkinang Koto Kampar ini telah mencapai 97 persen pembangunan fisik.

Pekerjaan tersisa pun tengah didorong agar bisa selesai sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

Baca Juga: Megahnya Pembangunan Jalan Tol Padang-Sicincin, Tol Pertama Sumatera Barat yang Punya Puluhan Jembatan dan Rest Area Besar Terlengkap: Rampung 2024!

Sebagai informasi, Jalan Tol Bangkinang Koto Kampar ini merupakan salah satu seksi dari ruas Jalan Tol Padang Pekanbaru.

Jalan Tol Bangkinang Koto Kampar ini menjadi pembangunan tahap 1 (satu) dari 3 (tiga) tahap yang direncanakan untuk seksi Jalan Tol Bangkinang - Pangkalan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat