bdadinfo.com

Provinsi Sumsel Menuju Era Baru! Sembilan Kabupaten/Kota Baru Disetujui Kemendagri, Pemekaran Wilayah Siap Mengubah Wajah Sumatera Selatan - News

Pemekaran Wilayah Siap Mengubah Wajah Sumatera Selatan (Pixabay.com/@OliverMagritzer)

- Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) sedang bersiap untuk melakukan pemekaran wilayah, menambah sembilan kabupaten/kota baru sebagai Calon Daerah Persiapan (CDP).

Pemekaran ini telah disetujui oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan terus dibahas dalam forum pemerintahan.

Berikut adalah daftar kabupaten/kota yang akan dimekarkan:

Baca Juga: Nggak sampai 10 Ribu yang Melintas, Jalan Tol Bengkulu Jadi yang Paling Nggak Laku Se-JTTS: Proyeknya Jadi Berat Dilanjutkan?

1. Kota Palembang Ulu

Kota Palembang Ulu direncanakan sebagai pemekaran dari Kota Palembang, mencakup lima kecamatan: Plaju, Kertapati, Jakabaring, Seberang Ulu 1, dan Seberang Ulu II, dengan luas wilayah 154,11 kilometer persegi.

Ide pemekaran ini telah muncul sejak tahun 2004, didorong oleh tokoh masyarakat dan mantan Gubernur Sumsel, H Ramli Hasan Basri.

2. Kabupaten Gelumbang

Kabupaten Gelumbang adalah pemekaran dari Kabupaten Muara Enim, mencakup enam kecamatan: Gelumbang, Muara Belida, Sungai Rotan, Lembak, Belida Darat, dan Kelekar.

Baca Juga: Bersiap! 3 Proyek Infrastruktur Jalan Tol PSN Bakal Rampung Tahun Ini, Intip Progres dan Lokasinya

Dengan luas wilayah 1.650 kilometer persegi, kabupaten ini terdiri dari 76 desa dan 1 kelurahan.

3. Kabupaten Rambang Lumbai Lematang

Juga merupakan pemekaran dari Kabupaten Muara Enim, Kabupaten Rambang Lumbai Lematang mencakup enam kecamatan: Rambang, Rambang Niru, Empat Petulai Dangku, Lubai Ulu, Belimbing, dan Lubai.

4. Kabupaten Besemah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat