bdadinfo.com

Dinyatakan Hilang, Bocah 14 Tahun di Bukittinggi Ditemukan Tewas di Dasar Jurang, Begini Kronologinya! - News

Dinyatakan Hilang, Bocah 14 Tahun di Bukittinggi Ditemukan Tewas di Dasar Jurang, Begini Kronologinya! (IST)

- Sempat dinyatakan hilang, bocah 14 tahun bernama Fritzy Lorenzo ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di dalam jurang Lapangan Atas Ngarai Bukittinggi, Selasa 6 Februari 2024.

Sebelumnya, Fritzy dinyatakan hilang saat bermain bersama 4 temannya pada Sabtu 4 Februari 2024 malam.

Kalaksa BPBD Kota Bukittinggi, Zulhendri menyebutkan, Fritzy berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan pada pukul 09.45 WIB dalam kondisi meninggal dunia.

"Tadi malam tim gabungan melakukan pencarian, tapi tidak membuahkan hasil. Tadi pagi, kita mulai bergerak kembali ko lokasi yang dicurigai, dan berhasil menemukan korban di dasar jurang," ujarnya kepada .

Zulhendri menyebutkan, titik keberadaan korban berhasil diketahui setelah tim SAR gabungan menggali informasi mendalam dari 4 rekan korban.

"Awalnya anak ini ada 5 orang, jadi saat kita ketahui korban tidak kembali, kita berusaha menggali informasi dari 4 orang lainnya, dan kita dapatkan informasi bahwa korban berlari ke arah jurang," sebutnya.

Baca Juga: Larikan dan Setubuhi Bocah Bawah Umur, Pengangguran di Sijunjung Ditangkap Polisi

Mengenai kronologi tewasnya Fritzy, Zulhendri menyebutkan, saat korban sedang berkumpul pada Sabtu malam, ada orang tak dikenal yang mengejar ke 5 anak tersebut.

Merasa ketakutan, kelima anak tersebut bubar dengan berlarian ke berbagai arah.

"Mungkin karena takut, mereka lari memencar. Tapi 4 anak ini kembali dan korban tidak kembali sampai dinyatakan hilang," sebutnya.

Berdasarkan keterangan tersebut, tim SAR gabungan berusaha mencari petunjuk kemana arah larinya korban hingga tidak kembali.

Berdasarkan pengamatan CCTV di lokasi, tim gabungan yang terdiri dari BPBD Kota Bukittinggi, Damkar, PMI, TNI-Polri dan warga sekitar didapati korban lari ke arah musala yang berada di bibir jurang Lapangan Atas Ngarai Bukittinggi.

"Saat ditelusuri, tim menemukan satu sandal yang diduga mirip korban. Atas temuan itu tim mencari di lokasi yang dicurigai dan berhasil menemukan korban," ucapnya.

Baca Juga: Pembaruan Terkini di Pulau Balang: Pembangunan Jembatan, Dermaga Logistik, dan Jalan Bebas Hambatan Menuju Bandara VVIP IKN

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat